Penyebab dan Cara Menyembuhkan Batuk Berdahak Pada Anak
Batuk terjadi karena reflek fisiologis seorang anak karena adanya suatu benda yang menggangu saluran pernapasan. Gangguan tersebut dapat berupa debu, asap atau bahan lain yang sifatnya tidak bersahabat dengan saluran pernapasan anak. Ketika seorang anak menghirup udara yang tercemar entah karena debu atau asap maka batuk merupakan mekanisme pertahanan yang dilakukan tubuh untuk membersihkan saluran pernapasan tersebut dan mengeluarkan benda asing yang masuk kedalam saluran pernapasan. Batuk dapat dibedakan menjadi 3 yaitu :
A. Batuk Berdahak
Batuk berdahak pada anak biasanya dikarenakan adanya dahak/lendir/muskus pada tenggorokan. Batuk jenis ini biasanya terjadi karena situasi lingkungan yang tidak bersih/banyaknya debu yang bertebaran. Batuk berdahak juga bisa terjadi karena kelembaban suhu yang tidak sesuai dengan tubuh. Penyebabnya pun dapat dikenali dengan bentuk, warna dan kekentalan lendir/dahak yang dikeluarkan saat batuk karena perbedaan sifat tersebut merupakan ciri-ciri mikroorganisme penyebab batuk berdahak.
B. Batuk Kering
Batuk kering/batuk tidak berdahak tidak mengeluarkan lendir/dahak namun cenderung mengakibatkan rasa gatal pada tenggorokan, hal ini terjadi karena tidak adanya sekresi pada saluran napas atau bisa juga dikarenakan iritasi tenggorokan.
C. Batuk Disertai Flu
Jenis batuk ini terjadi apabila disertai dengan hidung tersumbat, demam, pilek dan bersin-bersin.
Penyebab Batuk Berdahak Pada Anak
Berikut ini beberapa penyabab batuk berdahak pada anak secara umum :
A. Adanya Peradangan
Peradangan merupakan penyebab umum, peradangan pada tenggorokan / inflamasi bisa menjadi penyebab batuk berdahak maupun batuk kering, hal ini dikarenakan adanya gangguan pada saluran pernapasan yang membuat tubuh merasa tidak nyaman dan secara reflek berusaha untuk mengeluarkan benda asing tersebut dengan batuk.
B. Infeksi Saluran Pernapasan Atas
ISPA merupakan salah satu penyebab terjadinya batuk berdahak, infeksi ini bisa diakibatkan oleh bakteri atau virus seperti Mycoplasma pneumoniae, respiration syncytial virus chlamydiam pneumonia dan adenovirus. Infeksi ini juga bisa diakibatkan karena gejala lain seperti TBC, Sinusitis, dan Bronkitis. Biasanya dokter akan mengidentifikasi apakah pasien mengalami TBC terlebih dahulu, jika tidak terbukti baru mencari penyebab lain.
C. Udara Kotor
Udara kotor bisa berupa polusi kendaraan ataupun asap rokok. Kedua benda tersebut sangat tidak bersahabat bagi saluran pernapasan anak karena bisa memicu iritasi dan peradangan. Usahakan untuk menjaga anak anda dari polusi udara yang berlebih dan hindarkan dari perokok aktif.
D. Asam Lambung
Asam lambung atau yang dalam dunia medis disebut Gastroesophageal Reflux Disease juga salah satu penyebab bantuk berdahak pada anak. Hal ini terjadi ketika asam lambung anda tiba-tiba naik hingga mengganggu tenggorokan. Kejadian ini sering membuat anak merasa sangat tidak nyaman dan bahkan terbangun dari tidurnya saat malam hari.
E. Banyaknya Lendir
Penyebab lain yang sering terjadi adalah banyaknya lendir yang menggangu saluran pernapasan, hal ini bisa terjadi ketika anda sedang pilek atau mengalami gangguan Sinusitis.
Cara Menyembuhkan Batuk Berdahak Pada Anak
Apabila anak anda mengalami batuk berdahak, langkah pertama yang bisa anda tempuh adalah menjauhi penyebab seperti lingkungan yang berpolusi, asap rokok, asap kendaraan dan debu. Gunakan masker agar batuk anak anda tidak semakin parah. Langkah tersebut merupakan langkah preventif pertama yang perlu anda lakukan pertama kali.
Langkah selanjutnya adalah menggunakan air putih untuk mengurangi dahak pada tenggorokan, usahakan air hangat agar mudah dicerna oleh anak. Kalau anak ternyata muntah berilah jeda untuk memberikan minum, biarkan si anak mengeluarkan dahak beserta muntahan air tadi. Kalau ingin menyembuhkan batuk berdahak pada anak menggunakan cara alami, anda bisa juga menggunakan bawang merah yang telah dibelah kemudian digosokkan pada leher anak dengan pelan-pelan.
Jika Hal tersebut belum cukup membantu, anda harus memeriksakan anak anda ke dokter, hal ini dilakukan agar dokter memeriksa apakah batuk tersebut terjadi karena virus atau yang lainnya. Dokter akan memberikan antibiotik bila ada infeksi yang terdeteksi. Jangan langsung memberikan antibiotik secara langsung karena pemberian antibiotik yang tidak perlu justru mengakibatkan efek samping yang tidak diinginkan. Semoga informasi mengenai batuk berdahak pada anak ini membantu anda mengetahui apa yang harus dilakukan untuk menolong anak anda.
Komentar
Posting Komentar